Kegiatan Maulid Nabi Perkuat Karakter Siswa
MIN 4 Kapuas (Humas) –Memperkuat pendidikan karakter peserta didik Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 4 Kapuas menggelar kegiatan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H. Kegiatan ini diikuti oleh guru,tenaga kependidikan dan siswa/siswi kelas I sampai dengan kelas VI, Sabtu (30/10/2021) di Musholla madrasah.
Kepala MIN 4 Kapuas mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk menumbuhkan rasa kecintaan pada Rasulullah SAW, yang merupakan suri tauladan yang baik untuk di contohi dalam kehidupan sehari-hari. Menurut Guru MIN 4 Kapuas, perkembangan tekhnologi yang semakin pesat, anak-anak kehilangan sosok yang ideal untuk dijadikan model dalam kehidupan mereka. Dengan demikian kegiatan Maulid dan kegiatan-kegiatan keagaamaan lainya telah diprogramkan untuk mengimbangi keseharian peserta didik agar moaralitas dan karakter anak madrasah tetap terus ditingkatkan.
“Dengan Maulid Nabi inilah,kita kembali kenalkan pada anak-anak sosok manusia yang paling mulia dan menjadi suri tauladan bagi umat manusia,”
Sementara itu, Kepala MIN 4 Kapuas, H. Abdun Napis, S.Pd.I mengapresiasi dan mendukung kegiatan yang diprogramkan oleh Semua Guru dan Tenaga Kependidikan di madarsahnya tersebut. Harapan guru MIN 4 Kapuas, dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, peserta didik diingatkan kembali akan sosok yang agung, yang menjadi uswatun hasanah dalam kehidupan manusia dan diharapkan mampu memberikan makna dan hikmah bagi setiap warga madrasah yang selanjutnya dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga tercermin generasi madrasah yang unggul dalam prestasi,kompetetif berakhlal mulia.
“Sifat sidik, amanah, tabligh, dan fatonah yang dimiliki Rasulullah SAW, semoga dapat diteladani oleh seluruh warga madrasah dan dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,”
Kegiatan maulid nabi kali ini dilaksanakan secara mandiri dengan menampilkan kreasi dari peserta didik yakni: ceramah agama, sholawat, tartil quraan dan qasidah. Seluruh peserta didik sangat antusias dan penuh khidmat mengikuti rangakaian kegiatan tersebut. *** (Tata usaha MIN 4 Kapuas)
Dokumentasi Kegiatan**